MANAJEMEN PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING DALAM UPAYA MEMPERLUAS AKSESIBILITAS LAYANAN PENDIDIKAN

Authors

  • Muhammad Soleh Hapudin Akademi Telkom Jakarta

DOI:

https://doi.org/10.52661/j_ict.v1i1.22

Keywords:

Pembelajaran, Internet, Blended learning, E-Learning

Abstract

Perkembangan dunia abad 21 ditandai dengan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi segala segi kehidupan. Pemanfaatan Information Comunication and Technology (ICT) melalui internet dalam segala bidang, termasuk dalam proses pendidikan atau pembelajaran. Kemajuan dalam dunia ICT mengubah banyak hal, didunia pekerjaan yang bersifat dapat digantikan oleh kemajuan dunia teknologi Internet of Thing (IoT) dan Artificial Intellegence (AI). Dosen  harus memiliki kemampuan adaftif terhadap perubahan dan perkembangan teknologi dengan mengubah proses pembelajaran yang selama ini dilakukan kuliah tidak hanya tatap muka, namun bisa dilakukan secara daring dalam rangka meningkatkan  layanan akses pendidikan. Internet sebagai hasil perkembangan teknologi tentunya memiliki pengaruh dalam dunia pendidikan khususnya dalam proses pembelajaran yang telah mengubah pola pembelajaran konvensional menjadi pola modern yang berbasis daring dengan pemanfaatan Information Communication and Technology (ICT) yang dikenal dengan E-Learning. Pembelajaran-pembelajaran yang mengkolaborasi antara pembelajaran konvensional dengan pembelajaran berbasis pemanfaatan ICT yang dikembangkan sebagai pembelajaran kolaborasi atau dikenal dengan Blended Learning. Dalam manajemen pembelajaran Blended Learning sangat efektif, Pembelajaran Blended Learning, sangat efektif digunakan karena memberikan kemudahan aksesibilitas mahasiswa dimanapun, kapan dan dimanapun dapat diakses sesuai dengan capaian pembelajaran yang dipersyaratkan. Sumber belajar pembelajaran Blended Learning bukan terpaku pada dosen pengampu mata kuliah tetapi dapat dari berbagai sumber, berupa sumber informasi yang bersifat digital, video maupun lainnya.


Downloads

Published

2019-07-26

How to Cite

Hapudin, M. S. (2019). MANAJEMEN PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING DALAM UPAYA MEMPERLUAS AKSESIBILITAS LAYANAN PENDIDIKAN. Journal of Informatics and Communication Technology (JICT), 1(1), 18–24. https://doi.org/10.52661/j_ict.v1i1.22

Issue

Section

Articles